Kebingungan terkait fungsi Shutdown Now, Sleep dan Turn Off di Xbox ini memang sering terjadi, khususnya untuk pengguna baru. Entah kenapa tidak disederhanakan saja seperti Playstation. Padahal tujuannya cuma untuk mematikan konsol.

Yang akan saya bahas tentunya di Xbox series X dan Xbox series S. Bukan di xbox gen lama seperti Xbox One, ya.

Sejujurnya, hal ini tidak begitu mengejutkan karena Xbox buatan Microsoft, dan Microsoft sudah membuat ribet fitur sejenis ini di OS Windows sejak lama.

Di Windows sendiri, ada istilah Shutdown, Sleep, Hibernate, dan Restart. Belum lagi Update & Shutdown, Update & Restart dan kalau tidak salah ada opsi untuk Turn Off juga. Coba cek laptop masing-masing.

Nah, kembali lagi ke masalah mematikan konsol Xbox Series X/S. Disini saya akan coba bahas satu per satu dan termasuk juga kelebihan dan kekurangannya. Kalau ada sedikit kesalahan atau informasi detail yang kurang tepat mohon dimaafkan, karena saya juga bukan pengguna lama.

Pertama, tentang Shutdown di Xbox Series X\S

Namanya tidak asing lagi, tujuannya mematikan total konsol kamu. Tapi tidak sepenuhnya mati. Kenapa?

Xbox merubah nama Full Shutdown menjadi Shutdown Now. Meskipun intinya sama, yaitu mematikan konsol, tapi sekarang mode ini disejajarkan dengan Mode Hemat Daya atau Energy Saving.

Sekarang menjadi Shutdown Now.

Perbedaan Shutdown Now, Sleep dan Turn Off di Xbox Series X/S

Artinya, meskipun konsol kamu sudah dimatikan secara paksa dengan emmilih Shutdown Now, tetap saja ada aliran listrik yang berjalan di perangkat kamu, yaitu sebesar 0.5 Watt.

Untuk apa daya sisa tetap ada? Sepertinya ini membantu kamu untuk fitur unggulan Xbox yaitu Quick Resume.

Fitur ini berguna jika game yang kamu mainkan tidak memiliki fitur save di tengah game (saat game sedang berjalan), misalnya kamu sedang memukul monster, tapi tiba tidak kebelet ke kamar mandi.

Nah fitur quick resume ini, kamu bisa kembali tepat ke posisi terakhir kamu di game dengan waktu 1 – 2 detik saja setelah konsol dinyalakan kembali.

Kecuali kalau kamu sudah tutup atau Quit gamenya.

Di mode apapun yang kamu pilih untuk mematikan konsol, baik itu Shutdown Now, Sleep atau Turn Off, fitur quick resume ini dapat bekerja.

Lalu, apakah aman mencabut colokan saat Xbox Series X/S sudah tershutdown?

Aman. Daya 0.5Watt bahkan lebih kecil dari daya charger hp sekarang. Tapi baiknya kamu bisa tunggu beberapa menit sebelum mencabut colokannya dari stop kontak di tembok.

Untuk membuktikan Xbox masih punya daya listrik mengalir atau tidak setelah dimatikan, kamu bisa colokan harddisk eksternal, modem atau apapun yang punya colokan USB dan ada lampu indikator, pasti lampunya akan tetap nyala.

Meskipun barang yang dicolok ke Xbox tidak dijamin pasti akan berfungsi karena daya terlalu rendah.

Kamu bisa membuka fitur ini di Options – General – Power Options.

Kedua, Fitur Sleep.

Sama seperti Shutdown Now, tapi tidak hemat daya, karena daya aktif di konsol ini tetap berada di angka 15Watt. Atau sedikit lebih rendah.

Konsol dalam mode tidur, bukan mati. Daya yang masih cukup besar ini tidak aman kalau kamu tinggal dalam waktu yang lama. Dan mungkin masih mengisi daya kalau kamu colokan ke barang-barang yang ada baterainya.

Kelebihannya? Konsol akan nyala dalam waktu yang lebih cepat dari posisi Sleep ke ON, dibandingkan posisi Shutdown ke ON.

Agak tidak berguna memang fitur Sleep ini buat saya. Karena kecepatan menyalakan Xbox ini sampai masuk ke game sudah sangat cepat. Bahkan dari posisi mati total (colokan tercabut).

Kemiripan lain dari Sleep dan Shutdown adalah keduanya tidak menjalankan disk yang terpasang didalamnya, jadinya kalau kamu sedang download game lalu menggunakan Sleep atau Shutdown, download kamu akan terjeda/pause dengan sendirinya.

Mungkin disk tetap berjalan tapi sedikit dan terbatas fungsinya. CMIIW 😀

Kamu bisa membuka fitur ini di Options – General – Power Options.

Ketiga, Fitur Turn Off.

Yang ini juga sama saja untuk mematikan Xbox. Dan lebih baik dari Sleep. Tapi disk tetap berjalan sesuai fungsinya.

Fitur ini bisa kamu gunakan ketika kamu sedang download game. Dengan Turn Off, download dan update kamu tetap berjalan sedangkan konsol dalam keadaan OFF atau mati.

Fitur Turn Off juga akan meningkatkan kecepatan download game kamu karena konsol akan terfokus ke proses downloadnya saja. Dan disaat bersamaan, ini tidak akan membuat Xbox kamu panas, sekalipun kamu download 5 jam tanpa henti.

Berbeda ketika kamu mendownload game tapi Xbox dalam keadaan menyala, apalagi dipakai main game. Yang ada malah download jadi lelet dan Xbox bekerja lebih keras yang berarti akan jadi lebih panas.

Kecepatan download akan meningkat 2 – 3 x lipat saat turn off dibanding ketika kamu membiarkan konsolnya tetap menyala.

Kekurangannya, proses dari konsol masih menyala ke mati sedikit lebih lama karena Xbox mencoba untuk menyimpan beberapa hal di sistem dan membuatnya tetap berjalan di balik layar.

Kamu bisa membuka fitur ini dengan menekan tombol Xbox di controller dan menahannya selama beberapa detik. Sampai muncul pilihan turn off seperti gambar di atas.

Dan ingat, yang paling aman ketika kamu mencabut colokannya dari stop kontak listrik rumah adalah ketika Xbox Series X/S dalam keadaan Shutdown Now.

Segitu saja informasi tentang perbedaan Shutdown Now, Sleep dan Turn OFF di Xbox Series X/S. Semoga memperjelas kebingungan kamu selama ini.

Perbedaan Shutdown Now, Sleep dan Turn Off di Xbox Series X/S
Kembali ke Atas