Baru-baru ini saya membeli sebuah speaker bluetooth dari sony yang menghasilkan suara aduhai namun ternyata mengalami satu masalah yang cukup menyebalkan yaitu ketika hp saya mendadak tidak bisa tersambung dengan speaker bluetooth tersebut. Mau ditunggu sampai 5 jam juga tidak akan tersambung, dicaripun tidak ketemu.
Karena tidak kunjung berhasil, akhirnya saya melakukan sedikit percobaan dengan teknik kira-kira, eh ternyata cara yang saya temukan berhasil mengatasi masalah Speaker Bluetooth Tidak Bisa Konek atau terhubung ke hp saya.
Sebenarnya cara mengatasi masalah ini begitu mudah, cukup dengan melakukan pairing ulang atau bisa disebut dengan move on ke hubungan yang baru. Pairing ulang adalah dengan memutuskan sambungan yang lama dan kita harus mencari sambungan bluetooth yang baru.
Caranya?
Matikan bluetooth hp dan bluetooth speaker, setelah itu nyalakan kembali kedua bluetooth.
Setelah dinyalakan, tekan tombol power pada bluetooth speaker anda selama 3 – 5 detik sampai ada bunyi “klunting”.
Setelahnya, lihat hp anda apakah sudah terhubung ke bluetooth yang baru? Jika tidak, cobalah masuk ke pengaturan bluetooh lalu cari manual nama bluetooh speaker anda. Dijamin ketemu dan terhubung kembali ya.